Stabilitas Pemerintahan
Stabilitas
Pemerintah dikatakan stabil apabila dapat mempertahankan kekuatannya sendiri dan kebijaksanaan fiskal, moneter dan politik dapat diramalkan dan tidak terkena perubahan-perubahan radikal dan tiba-tiba.
Instabilitas
Pemerintahan yang tidak dapat mempertahankan kekuasaannya sendiri atau melakukan perubahan perubahan kebjakan yang tiba-tiba, tidak dapat diprediksi dan tiba-tiba.
Organisasi Internasional
PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) Organisasi internasional yang banyak bergerak di bidang politik. Badan ini menangani pembuatan konsep konvensi arbitrasi perdagangan internasional dan telah membuat seperangkat peraturan yang berkaitan dengan bisnis multinasional.
IMF, GATT/WTO dan OPEC IMF berpengaruh dalam pembuatan kebijakan keuangan dan fiskal. GATT menangani masalah perdagangan dan telah banyak membantu LDC. OPEC menentukan harga minyak dunia.
Uni Eropa
Bermarkas di Brusel, yang membawa pengaruh terhadap harmonisasi peraturan-peraturan yang berkaitan dengan masalah perpajakan, hak cipta, perburuhan, persaingan, asuransi, perbankan dan pasar modal.
Organisasi untuk kerjasama Ekonomi dan pembangunan (OECD). Beranggotakan 29 negara industri dan telah mengeluarkan pedoman untuk perusahaan multinasional.
Serikat buruh
Para buruh di Eropa, Amerika dan Jepang meningkatkan perannya dalam kekuatan politik tidak hanya pada saat pemungutan suara, tetapi juga di Dewan Legislatif.
Perusahaan Internasional
Selalu membuat keputusan tentang tempat penanaman modal, melakukan penelitian dan pengembangan, dan membikin produk.
Posting Komentar
Berkomentar sesuai dengan judul blog ini yah, berbagi ilmu, berbagi kebaikan, kunjungi juga otoriv tempat jual aksesoris motor dan mobil lengkap